Batamramah.com, Batam - Kantor Kementerian Agama (Kemenag)
Kota Batam Kepulauan Riau (Kepri) mencatat hingga kini sebanyak 17.500 warga
Batam yang masuk dalam daftar tunggu untuk keberangkatan ibadah haji.
Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kemenag Kota
Batam Syahbudi saat dihubungi di Batam Kamis mengatakan, untuk tahun 2025 Kota
Batam mendapat kuota keberangkatan sebanyak 721 orang.
“Di daftar tunggu kurang lebih terdapat 17.500 orang, dan
tahun ini dari Batam kami memberangkatkan 721 orang dari total kuota Provinsi
Kepri sebanyak 1.291 calon haji,” katanya.
Ia mengaku bahwa memang mayoritas kuota provinsi berasal
dari Batam, sekitar 55 persen.
Jumlah tersebut tidak jauh berbeda dibandingkan dengan
tahun-tahun sebelumnya. Pada 2024, Batam mengirimkan sekitar 700-an orang,
dengan total kuota Jamaah Calon Haji (JCH) provinsi mencapai 1.329 orang.
Menurutnya, jumlah kuota ini bersifat dinamis dan bisa saja
berubah tergantung kebijakan dari pemerintah pusat.
Terkait proses keberangkatan, saat ini Kemenag Batam tengah
memproses pelunasan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) tahap kedua untuk
Jamaah Calon Haji reguler tahun 1446 H/2025 M.
Pelunasan tahap ini dibuka sejak 24 Maret hingga 17 April
2025, setiap hari kerja pukul 08.00 hingga 15.00 WIB.
Pelunasan tersebut diperuntukkan bagi beberapa kategori
seperti yang gagal sistem pada tahap pertama (11 orang), pendamping jamaah
lansia, dan penyandang disabilitas (28), jamaah penggabungan keluarga, serta
cadangan (254).
Total calon haji dalam pelunasan tahap kedua mencapai 293
dan sampai dengan 9 April sore, 129 orang telah melunasi. Maka, Kemenag Batam
masih menunggu 164 yang masih belum menyelesaikan proses tersebut.
Syahbudi juga menegaskan pentingnya proses istitha’ah
kesehatan dan pelaporan ke Kemenag Batam sebelum melakukan pelunasan, terutama
bagi jamaah cadangan.
“Setelah pelunasan, bukti pembayaran harus segera diserahkan
ke Kemenag Kota Batam,” tambahnya.
Sumber: Antaranews.com