Batamramah.com, Wali Kota Batam, Muhammad Rudi, mengajak jemaah memakmurkan masjid. Hal itu disampaikan Rudi saat Safari Ramadan di Kecamatan Sagulung, Minggu (17/3/2024).
“Mari bersama memakmurkan masjid, bikin kegiatan pengajian dan sebagainya di masjid,” ujar Rudi.
Safari Ramadan di Sagulung itu digelar di Masjid Hidayatul Ulum Kaveling Bukit Kamboja, Sei Pelunggut, Sagulung, saat berbuka puasa.
Kemudian, Wali Kota melanjutkan salat tarawih di Musala Al-Muhajirin, Wisma Buana Indah I, Sagulung Kota.
Selain memakmurkan masjid, Rudi meminta pengurus masjid untuk melengkapi fasilitas yang ada demi kenyamanan jemaah.
“Kalau masjid dan musala nyaman, jemaah akan ramai dan khusyuk beribadah,” kata dia.
Terlepas dari itu, di kesempatan tersebut, Wali Kota mengajak semua jemaah untuk kompak mendukung program Pemerintah Kota (Pemko) Batam, salah satunya terkait pembangunan.
“Batam terus membangun demi menjadikan Batam kota baru dan modern,” katanya.
Rudi juga memaparkan sejumlah pembangunan di Batam, mulai dari bandara, pelabuhan, jalan protokol, dan sejumlah pembangunan lainnya.
“Jaga kekompakan, mari bersama membangun Batam,” katanya.