Batamramah.com, Batam - Rani Rafitriyani resmi dilantik sebagai ketua umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Batam beserta para pengurus KONI masa bakti 2024-2028, di Grand Galaxy Ballroom Planet Holiday Hotel, Rabu (7/2/2024).
Pelantikan dan pengukuhan Ketua dan pengurus periode 2024-2028 dilakukan langsung oleh Ketua Umum KONI Provinsi Kepri, Usep RS.
Dalam sambutannya Ketua KONI Pusat, yang diwakili oleh Mayjen TNI purn Victor H. Simatupang mengapresiasi atas semangat, pengorbanan, komitmen dan ketulusan pengurus dalam melakukan pembinaan olahraga di Kota Batam.
Untuk itu, pengurus KONI Batam diharapkan dapat terus berjuang dan berkarya untuk Indonesia melalui prestasi di olahraga.
“Prestasi atlet ini, akan mampu mengangkat harkat serta martabat bangsa Indonesia kedepannya,” tegas Victor.
Sementara itu, Ketua Umum KONI Batam, Rani Rafitriyani berkomitmen bahwa KONI Batam akan terus menjaga komunikasi dan sinergisitas dengan pemerintah Kota Batam.
" Saya yakin kita akan dapat mencetak atlet-atlet yang berprestasi kedepannya, serta bisa menjadikan Kota Batam sebagai tuan rumah Pekan Olahraga Nasional (PON) tahun mendatang," ujar Rani.
"Saya mengapresiasi acara hari ini, semoga kedepannya Koni Batam dapat lebih banyak mencetak atlet-atlet berprestasi dan jadikan Kota Batam sebagai tuan rumah Pekan Olahraga Nasional (PON)," sambung Rani kepada awak media usai peantikan.
Dalam acara yang diselaraskan dengan agenda pembukaan rapat kerja tahun 2024, Rani menambahkan saat ini KONI Kota Batam menfokuskan persiapan atlet yang akan bertanding pada bulan Desember mendatang.
"Saat ini kita fokus mempersiapkan atlet-atlet yang akan bertanding dalam PON bulan Desember mendatang," tutur Rani.
Lanjut Rani, bersama para wakil dan sekretaris serta para pengurus kita akan membawa KONI Kota Batam lebih baik dan berjaya lagi kedepannya dan bisa menjadikan Kota Batam sebagai Sport tourism serta Sports Industri.
"Alhamdulillah saya dibantu oleh wakil-wakil dan sekretaris yang dapat membawa Koni Batam lebih baik dan berjaya lagi kedepannya," ucap Rani.
Senada dengan Ketua Koni Batam, Walikota Batam H. Muhammad Rudi juga mengharapkan di kepemimpinan Rani Rafitriyani dapat membawa Koni lebih baik lagi kedepannya.
"Saya ucapkan selamat dan sukses buat Rani Rafitriyani sebagai Ketua Koni Batam, semoga kedepannya dapat membawa Koni lebih baik lagi," ungkap Rudi.
Dikatakan Walikota, KONI Kota Batam ialah wadah serta dapat mengakomodir di setiap cabang olahraga yang ada di Kota Batam.
"Menjalankan roda kepemimpinan Koni Batam tidaklah mudah, selain itu harus bisa mengakomodir setiap kegiatan olahraga yang ada," terang Rudi.
Setiap kegiatan pasti membutuhkan anggaran, lanjut kata Walikota, semoga Pemko Batam serta Provinsi dan pengusaha di Kota Batam dapat membantu dalam mendukung setiap kegiatan serta pembinaan kepada atlet-atlet di setiap cabang olahraga yang ada di Koni Batam.
Selain itu, seiring keseriusan Koni Batam dalam mencetak atlet-atlet berprestasi dan meningkatkan kualitas pelatih. KONI Batam telah mendatangi MoU bersama beberapa pengusaha maupun pengelola HI-Test Arena saat acara pelantikan berlangsung.
Dan perlu disampaikan, KONI Provinsi Kepri saat ini telah berhasil meloloskan 29 cabang olahraga dan 112 atlet untuk ikut dalam ajang pekan olahraga nasional tahun 2024 mendatang.