Sekda Jefridin Pimpin Tes Rute Jamselinas Batam



Batamramah.com, Sekretaris Daerah Kota Batam H Jefridin Hamid memimpin langsung uji coba rute untuk pelaksanaan Jambore Sepeda Lipat Nasional (Jamselinas) XII Batam. Ratusan pesepeda dari sejumlah komunitas di Batam itu meramaikan tes jalur Jamselinas ini. Mereka semua begitu antusias untuk menyukseskan Batam sebagai tuan rumah event yang diikuti ribuan pesepeda lipat ini.


“Terima kasih teman-teman mulai mengujicoba rute yang akan dilalui para peserta nantinya. Perhatikan betul setiap jalan, persimpangan, yang dilalui, untuk dievaluasi agar pas hari pelaksanaan semuanya berjalan lancar,” kata Jefridin, di depan Kantor Wali Kota Batam, Minggu (15/10) pagi. 


Mantan guru ini langsung memimpin uji coba jalur Jamselinas ini. Ratusan pesepeda itu mulai bergerak dari depan Kantor Wali Kota Batam, Jalan Engku Putri yang akan menjadi titik start Jamselinas pada 11 November nanti.


Jefridin langsung memimpin dengan gowes terlebih Dani di depan. Kemudian secara tertib para pesepeda mengikuti dari belakang. Mereka gowes dengan santai dan taat aturan lalu lintas. 


Dalam perjalanan itu, Jefridin yang didampingi Ketua Panitia Pelaksana Jamselinas Indra Harianto dan Wakil Ketua Panitia Haryoto serta Harry P Utomo juga memberikan sejumlah masukan. Semua itu demi kelancaran pelaksanaan event yang tak sampai sebulan lagi ini.



Sebagai tuan rumah, Ketua Harian Ikatan Sepeda  Sport Indonesia (ISSI) Kepri ini berharap Jamselinas yang akan digelar selama tiga hari di Kota Batam, dimulai tanggal 10-12 November 2023 dapat berlangsung sukses dan lancar. Mengingat event nasional ini akan diikuti peserta dari dalam dan luar negeri.


"Sebagai tuan rumah Pemko Batam siap menyukseskan ajang nasional ini. Semoga uji coba rute ini berjalan lancar dan pelaksanaan Jamselinas pada hari pelaksanaannya berlangsung sukses," kata Jefridin. 


Kepada peserta uji coba rute Jamselinas Jefridin berpesan untuk berhati-hati selama melintas di jalan raya. Dia juga mengapresiasi langkah panitia Jamselinas yang menggelar uji coba rute ini. 


Setelah lima kilometer perjalanan, pesepeda pun sampai di Taman Dang Anom, yang merupakan titik pertama untuk pesepeda beristirahat. Tampak perbincangan terjadi antara Jefridin dengan sejumlah panitia dan pesepeda. Mereka mengevaluasi satu etape sejak Dataran Engku Putri hingga Dang Anom, tentang apa-apa yang harus disiapkan. 


Setelah itu, para pesepeda melanjutkan perjalanan hingga ke Nuvasa. Tapi mereka berhenti sejenak di MTC sebagai lokasi kedua peristirahatan. Sekitar 32 kilometer dengan belasan tanjakan ringan “disantap” asyik para pesepeda. Apalagi infrastruktur jalan di Batam, yang dinakhodai H Muhammad Rudi, Wali Kota dan Kepala BP Batam begitu hebat.


“Kami sangat berterima kasih dengan pembangunan infrastruktur yang dilakukan Pak Rudi (H Muhammad Rudi). Setelah hampir selesai, ternyata sangat asyik untuk bersepeda,” kata Haryoto, Ketua Bike to Work Kota Batam, di Nuvasa.



Haryoto yakin para pesepeda peserta Jamselinas akan membawa cerita hebat tentang infrastruktur Kota Batam. Apalagi jalur yang dilalui peserta, merupakan program pembangunan tahun ini.


Sebelum melakukan tes rute, Haryoto menyampaikan berbagai panduan untuk peserta. Tentang tertib lalu lintas dan penggunaan jalan yang tertib. 


“Dari sini, kita berhenti di Taman Dang Anom dan MTC. Untuk water station kita lewati saja,” kata Haryoto.

Lebih baru Lebih lama