Batamramah.com, Ketua PIKORI BP Batam Hj Marlin Agustina mengajak masyarakat untuk bahu membahu saling membantu dengan sesama. Dengan saling bantu, sesuatu yang berat bisa bersama dipikul dan ringan bisa sama dijinjing. Termasuk berkontibusi untuk Yayasan Al Fateh
“Terima kasih kepada Yayasan Al Fateh yang mengurus banyak hal di sini. Mengurus sesuatu yang tak mudah, yabg oenuh perjuangan dan kesabaran. Insya Allah akan diberi balasan dari Allah SWT,” kata Marlin saat kunjungan ke Pusat Rehabilitasi Penjagaan dan Pembinaan Sakit Jiwa, Stres dan Disibilitas Al Fateh, Kecamatan Nongsa, Kota Batam, Kamis (10/2).
Pusat rehabilitasi ini merupakan bagian dari Yayasan Muhammad Al Fateh yang berdiri di atas lahan seluas 7 hektare. Selain tempat rehabiliasi untuk kejiwaan, di sana juga ada panti asuhan, pesantren, dan panti jompo.
Pada yayasan yang berpusat di Lampung ini, banyak merawat orang-orang dengan gangguan jiwa. Awalnya cuma satu, dua orang, kini pasiennya dari seluruh Indonesia.
Menurut Wakil Gubernur Kepulauan Riau ini, kedatangannya bersama PIKORI BP Batam memang untuk berbagi. Wagub Marlin berharap apa yang mereka bagikan dalam program Peduli Sesama ini bisa dimanfaatkan.
“Semoga kehadiran kami hari ini dan nanti bisa terus memberi kontribusi,” kata Wagub Marlin.
Ketua TP PKK Kota Batam ini pun berpesan kepada rombongan PIKORI yang hadir untuk memanfaatkan media sosial mereka, terutama pengguna instagram. Informasikan tentang kegiatan kebiakan yayasan ini. Semoga dengan diinformasikan, barangkali ada masyarakat yang memiliki kelebihan rezeki ingin berbagi.
Pada kesempatan itu, Wagub Marlin pun berpesan kepada para orang tua tentang pentingnya membangun komunikasi yang lancar dengan anak. Barangkali ada yang anak-anak ingin ceritakan, yang orang tuanya bisa ikut menberi solusi atau memotivasi.